Build Masha Tank 2022, Hero Terkuat Saat Ini

build masha

Build Masha – Di season 24 Mobile Legends sekarang, banyak sekali hero fighter dan tank yang di buff. Salah satunya adalah masha. Masha menjadi salah satu hero andalan, bahkan menjadi hero yang paling sering di pick di mode ranked. Buff terhadap masha pada season ini. Mulai dari atribut skillnya yang membuat HP bar menjadi 3 kali lipat sekarang bisa menikmati full hp sehingga memiliki 3 kali lipat hp, tambahan extra attack speed setiap kehilangan 1% HP dan juga maksimumnya ditambah menjadi 180%, ditambah lagi skill ultimatenya yang sekarang dapat memberikan damage sebesar 50% dari HP masha membuat item full tank masha menjadi idaman bagi para player di season 24 kali ini.

Lalu bagaimana build masha tersebut agar bisa keras dan juga memberikan damage yang sakit? Simak rekomendasi item untuk masha dari kami unttuk season 24 ini.

item masha

Tough Boots

Tough boots menjadi pilihan utama bagi masha sebagai tank. Ini dikarenakan pasifnya yang mengurangi efek cc sebesar 30%. Hal ini tentu saja akan membuat masha dapat menjadi tumpuan di lini depan ketika team fight tanpa perlu takut di cc musuh. Belum lagi dengan atribut skillnya yang membuat HP barnya bisa mencapai 3 kali lipat. Bahkan dyrroth sekalipun akan sangat kesulitan dalam situasi 1v1 dengan masha dikarenakan attribut skill tersebut ditambah lagi dengan skill 2 nya yang membuat musuh tidak dapat melakukan basic attack. Diawal fase game, masha bisa bermain sebagai roamer ataupun fighter. Jika sebagai roamer, masha bisa terus melakukan gank terhadap marksman lawan tanpa takut dicicil dengan basic attack.

Guardian Helmet

Nah ini dia salah satu rahasia mengapa masha sekarang bisa menjadi sangat kuat dan juga skill ultimatenya menjadi sakit. Item ini memberikan tambahan 1550 HP sekaligus memberikan 20 HP regen. Ditambah pasif item ini yang ketika diserang tetap akan memberikan 0,5% HP regen membuat masha dapat terus menyerang lawan tanpa takut HPnya cepat habis ketika dicicil ataupun di burst. Ini dikarenakan HP bar nya yang bisa mencapai 3 kali lipat berkat skill atributnya. Belum lagi berkat tambahan HP tinggi dari item ini yang membuat skill ultimate masha menjadi sangat menyakitkan akan membuat mage ataupun marksman lawan sangat kewalahan.

Cursed Helmet

Item ini sangat cocok untuk masha karena selain memberikan HP sebanyak 1200 juga dapat memberikan magic damage sebesar 1,5% HP musuh per detik. Kamu gak takut lagi jika berhadapan dengan fighter ataupun tank musuh yang super tebal ketika memiliki item ini. Cukup mendekati tanpa memberikan basic attack saja sudah mengurangi HP, apalagi ditambah dengan melakukan basic attack, beuh sakit banget deh.

 

BACA JUGA: Build Miya Tersakit 2022, Critical Terus Gak Ada Obat!

Corrosion Schyte

Corrosion Schyte berfungsi untuk menambahkan efek slow terhadap lawan ketika masha melakukan basic attack. Hal ini bertujuan agar lawan menjadi sulit untuk kabur ketika sudah dikejar masha. Setelah di slow, teman timmu dapat membantu untuk melakukan kill. Bahkan tanpa bantuan pun masha dapat membunuh hero lawan dengan catatan butuh waktu yang cukup lama jika yang diserang adalah hero tipikal fighter maupun tank. Hal tersebut karena masha sangat kekurangan damage meskipun menggunakan item cursed helmet. Biasanya masha akan menginisiasi dan mengincar hero marksman dengan cara menyelinap ke belakang barisan lawan ketika teamfight. Tak perlu takut, masha punya 3 kali lipat HP bar sehingga dapat bertahan lama ketika dalam posisi team fight

Twilight Armor

Nah ini dia item tank sekaligus item damage bagi masha. Tambahan 1200 HP membuat masha semakin tebal dan jangan lupa, skill ultimatenya pun akan sangat sakit. Pasif dari item ini adalah setiap 2 detik, basic attack selanjutnya akan memberikan damage sekitar 20 + 5% dari tambahan HP hero. Nah dengan item ini ditambah dengan item diatas, masha sudah mendapatkan 3950 HP. Hampir menyentuh 4000! Maka setiap 2 detik, basic attacknya akan memberikan tambahan damage sekitar 200 sebagai magic damage.

 

Nah untuk item terakhir, ada beberapa rekomendasi dari kami untuk menyempurnakan build masha ini.

Thunder Belt

Item ini memiliki kemampuan hampir sama dengan twilight armor. Bedanya adalah cooldown dari item ini adalah 1.5 detik serta damage yang diberikan adalah 50 + 5% dari max HP sebagai true damage kepada target dan juga unit di sekitarnya setelah melakukan skill. Item ini memberikan tambahan HP sebesar 800 HP yang membuat total tambahan HPmu menjadi sebesar 4700 ditambah dengan HP masha secara total menjadi kurang lebih 10.000. Artinya, kamu akan mendapatkan tambahan damage sebesar 550 pada basic attack setiap melakukan skill. Bayangkan saja basic attackmu menjadi sangat sakit setelah memiliki item ini ditambah dengan item sebelumnya, yaitu twilight armor. Sudah keras, sakit pula!

Guardian Helmet

Nah bisa juga untuk item terakhir masha menggunakan guardian helmet kembali. Hal ini dikarenakan pasif item ini yang melakukan regen HP sebesar 0,5% ketika diserang musuh dan 2% ketika tidak diserang. Semakin tebal HPmu, maka semakin besar pula regen HP. Tentu saja ini membuatmu tidak perlu takut untuk melakukan teamfight kapanpun walau sedang sendirian.

Immortality

Item ini menjadi opsi terakhir untuk masha dikarenakan HP tebal dari masha sudah cukup untuk membuatnya sangat sustain tanpa perlu item ini. Namun, ketika sudah diatas 20 menit ada baiknya mengganti item terakhirmu dengan immortality ini agar dapat hidup kembali ketika masha di kill lawan. Masha dapat dengan mudah kabur jika berhasil hidup kembali.

 

Akhir Kata

Demikianlah rekomendasi build masha dari kami. Semoga dapat membantu kamu yang kesulitan menemukan item terbaik untuk masha di season 24 ini dan juga membantu kamu melakukan push rank pada rank epic ke bawah. Mengapa? karena tentu saja di rank legend dan mythic hingga glory, masha akan menjadi langganan untuk di ban. Terima kasih telah berkunjung di artikel kami dan sampai jumpa di post selanjutnya. Ciao!

 

 

Pos Terbaru